Kajian Timur Tengah

Beranda » kajian timur tengah » Ada “Komunis” di Palestina?

Ada “Komunis” di Palestina?

New Release 2013

Prahara Suriah

New Release (2013)

"journey to iran"
"doktor cilik"
"princess nadeera"
"doktor cilik"
ahmadinejad

Warga Gaza kemarin memperingati hari berdirinya PFLP (Popular Front for the Liberation of Palestine).

PFLP adalah organisasi sosialis/Marxis revolusioner yang didirikan pada tahun 1967 untuk melawan Israel dan memperjuangkan kemerdekaan Palestina. Awalnya, PFLP bernama Harakat al-Qawmiyyin al-Arab, atau Gerakan Nasionalis Arab (ANM), yang didirikan pada tahun 1953 oleh George Habash.

Habash beragama Kristiani, seorang dokter. Perjuangannya dipicu oleh tragedi yang dialaminya sendiri. Ia dan keluarganya terusir dari kota kelahirannya di Lydda pada 1948, saat itu Habash masih mahasiswa kedokteran. Teroris Israel menyerang Lydda dan mengusir warga kota itu. Lydda sekarang menjadi bagian Israel (disebut Lod).

***

Keberadaan partai sosialis (ada juga yang menyebut “komunis”) menunjukkan bahwa bangsa Palestina sangat plural (beragam). Dukungan untuk perjuangan Palestina juga datang dari negara/tokoh sosialis, misalnya Kuba dan Venezuela.

Di foto terlihat warga Palestina telah meluncurkan lukisan mural untuk menghormati tokoh politik Venezuela dan Kuba. Berjudul ‘Pejuang Kemerdekaan’, mural itu menampilkan para pemimpin almarhum, di antaranya Yasser Arafat Palestina, bersama dengan Hugo Chavez dari Venezuela, Fidel Castro dari Kuba dan komandan gerilya Argentina-Kuba Ernesto ‘Che’ Guevara.

Mural ini berukuran lebar 10 meter dan tinggi 3 meter dan terletak di dekat kota Dora, di bagian selatan wilayah Tepi Barat. Mural ini karya seniman Palestina Youssef Kattlo.

Negara-negara Amerika Latin membantu mendanai sebuah rumah sakit di kota Ramallah, yang dinamai Rumah Sakit Hugo Chavez. Selama pandemi Covid-19 ini, Kuba juga memberi bantuan ke Palestina.

[1] https://www.facebook.com/QudsNen/photos/pcb.4644079922379220/4644079145712631

[2] https://www.radiohc.cu/…/220412-palestinians-unveil…

Arsip 2007 ~ Sekarang